Menolak Punah, Motor 2-Tak Hidup di Antara Penghobi


Kustomfest, oli mesin, motor custom, oli motor, pelumas mesin, Motor 2-tak, Menolak Punah, Motor 2-Tak Hidup di Antara Penghobi

Populasi motor 2-tak saat ini semakin sedikit di jalan. Meski demikian, sebagian orang masih menolak untuk meninggalkannya.

“Motor 2 tak kembali banyak diminati oleh konsumen karena dapat mengembalikan kenangan pecintanya, jadi saat ini motor 2-tak bisa dikatakan menjadi motor klasik yang punya performa baik,” ujar Yudistira Rachman, pemilik bengkel restorasi motor 2-tak YR2Stroke Garage Karanganyar, kepada Kompas.com, beberapa waktu lalu.

Yudistira mengatakan, perawatan motor yang terbilang mudah dan didukung dengan tersedianya onderdil di pasaran membuat motor 2-tak tetap eksis sampai saat ini.

Kustomfest, oli mesin, motor custom, oli motor, pelumas mesin, Motor 2-tak, Menolak Punah, Motor 2-Tak Hidup di Antara Penghobi

Yamaha Tiara di IMOS 2025

Bahkan, belum lama ini meluncur pilihan oli baru untuk motor 2-tak. Motul, merek pelumas premium yang dikenal dengan performa tinggi serta telah teruji di ajang balap, secara resmi meluncurkan produk terbarunya, Motul 710 2T, pada gelaran Kustomfest 2025.

Managing Director PT Motul Indonesia Energy (MIE), Welmart Purba, mengatakan, Motul 710 2T merupakan pelumas sintetis dengan kualitas terbaik yang dirancang khusus untuk mesin 2-Tak berperforma tinggi.

"Motul 710 2T adalah pelumas 100 persen Synthetic dengan Ester yang memberikan perlindungan maksimal terhadap keausan dan pada suhu tinggi. Pelumas ini pun juga dapat meningkatkan performa mesin dengan cepat setelah tercampur dengan bensin," ujar Welmart, dalam keterangan resminya.

Beberapa motor 2-tak yang masih terlihat di jalan, mulai Yamaha RX-King dan F1ZR, Suzuki Satria, dan Kawasaki Ninja RR.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com.

Source: Menolak Punah, Motor 2-Tak Hidup di Antara Penghobi

Postingan Terkait

Categories

Tags

© TopCarNews Network. All Rights Reserved. Designed by TopCarNews