Honda Culture Indonesia Vol. 2 Ramaikan Pulau Dewata

Komunitas, Bali, Honda, Denpasar, Pulau Dewata, honda culture indonesia, Honda Culture Indonesia Vol. 2 Ramaikan Pulau Dewata

Sukses berlangsung di Semarang dan Samarinda, PT Honda Prospect Motor (HPM) melanjutkan rangkaian Honda Culture Indonesia Vol. 2 ke Denpasar yang menjadi kota ketujuh.

Meski menjadi ajang perdana di Pulau Dewata, gelaran Honda Culture yang berlangsung pada 18 Oktober 2025 ini sukses diramaikan lebih dari 60 mobil Honda lintas model dan generasi.

Honda Culture Indonesia Vol. 2 sendiri merupakan perayaan komunitas Honda berskala nasional yang tahun ini berlangsung di 10 kota, dari barat hingga timur Indonesia.

Yulian Karfili, Communication Strategy Sub-Division Head PT HPM, mengatakan Pulau Bali selalu memiliki energi khas, dan pihaknya senang akhirnya dapat merasakan langsung semangat komunitas Honda di Pulau Dewata.

Komunitas, Bali, Honda, Denpasar, Pulau Dewata, honda culture indonesia, Honda Culture Indonesia Vol. 2 Ramaikan Pulau Dewata

Honda Culture Indonesia Vol. 2-Denpasar

“Kami berharap Honda Culture Indonesia dapat menjadi wadah untuk berbagi inspirasi sekaligus mempererat persaudaraan di antara pengguna Honda di seluruh Indonesia. Hingga perayaan hari ini, sudah hampir 500 mobil bergabung dalam rangkaian roadshow Honda Culture,” ujarnya, Sabtu (18/10/2025).

Dengan semangat “Menyala Sepanjang Masa”, ajang ini menjadi titik temu bagi komunitas lintas model dari hatchback, sedan, hingga SUV, untuk menampilkan kreativitas, kebanggaan, dan karakter dalam satu perayaan budaya otomotif Honda yang penuh warna.

Setelah Bali, perjalanan roadshow Honda Culture Indonesia Vol. 2 akan berlanjut ke dua kota terakhir, yakni Manado dan Tangerang, sebelum akhirnya mencapai puncak perayaan di Jakarta pada 15–16 November 2025.

Tak berbeda dengan kota sebelumnya, acara dimulai dengan berkumpul di diler, yang kali ini berada di Honda Cokroaminoto, kemudian beriringan menjelajahi Denpasar sebelum berlanjut ke community meet-up.

Komunitas, Bali, Honda, Denpasar, Pulau Dewata, honda culture indonesia, Honda Culture Indonesia Vol. 2 Ramaikan Pulau Dewata

Honda Culture Indonesia Vol. 2-Denpasar

Sejak pertama kali digelar pada 2024, Honda Culture Indonesia telah melibatkan lebih dari 37 komunitas, 15 model Honda, dan lebih dari 50.000 anggota komunitas di seluruh Indonesia. Kini, ajang ini telah berkembang menjadi salah satu perayaan komunitas otomotif terbesar di Tanah Air.

Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com.

Source: Honda Culture Indonesia Vol. 2 Ramaikan Pulau Dewata

Postingan Terkait

Categories

Tags

© TopCarNews Network. All Rights Reserved. Designed by TopCarNews