
Banyak yang ingin tahu tentang Honda CB1000GT. Begitu pula dengan artikel tentang harga bekas Toyota Avanza model baru.
Selain itu, banyak juga yang penasaran dengan Indonesia yang akan punya mobil sendiri. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini kumpulan artikel otomotif terpopuler pada Selasa (21/10/2025):
1. Honda CB100GT: Motor Sport Touring Baru Siap Meluncur
Honda CB1000GT, motor petualang baru Honda berbasis CB1000 Hornet
Honda sedang menyiapkan model baru di segmen sport-touring yang akan berbasis dari CB1000 Hornet. Motor tersebut diduga kuat bakal bernama Honda CB1000GT, Dikutip dari Motorcycle, Cb1000GT diperkirakan meluncur resmi di Eicma 2025. Kabar motor baru Honda ini terkonfirmasi lewat dokumen homologasi yang diajukan Honda di Australia.
2. Toyota Rilis Land Cruiser FJ: Pakai Mesin Fortuner
Toyota Land Cruiser FJ 2025
Toyota pertama kali meluncurkan Land Cruiser pada tahun 1951 dengan nama Toyota BJ, yang langsung mencatat sejarah sebagai kendaraan pertama yang berhasil mencapai pos ke-6 di Gunung Fuji. Sejak saat itu, Land Cruiser dikenal karena keandalan, ketangguhan, dan kemampuan off-road-nya, menjadi simbol keamanan dan kepercayaan di berbagai medan ekstrem.
3. Cek Harga Bekas Toyota Avanza Model Baru, Mulai Rp 150 Jutaan
Toyota Avanza 1.5 G CVT
Toyota Avanza generasi terbaru yang hadir sejak 2022 kini mulai ramai mengisi pasar mobil bekas. Mobil keluarga sejuta umat ini memang punya daya tarik tersendiri karena tampil lebih modern, dan menawarkan kenyamanan lebih baik. Menariknya, meskipun umurnya baru sekitar tiga tahun, harga Avanza bekas sudah cukup stabil dan banyak diburu pembeli yang ingin mobil irit, lega, dan mudah dirawat.
4. Deretan Mobil Mewah Milik Riza Chalid yang Disita Kejagung
Deretan mobil Riza Chalid yang disita Kejagung, Alphard, Mercedez, Mini Cooper
Kasus dugaan korupsi tata kelola minyak mentah dan produk kilang Pertamina 2018-2023 masih terus berlanjut. Kejaksaan Agung (Kejagung) menyita deretan kendaraan mewah milik tersangka Mohammad Riza Chalid (MRC), termasuk mobil-mobil premium bernilai miliaran rupiah. Penyitaan dilakukan dalam tiga tahap, yakni pada 5 Agustus, 14 Agustus, dan 18 Oktober 2025, yang mengungkap koleksi kendaraan mulai dari MPV kelas atas, SUV kompak, hingga sedan ultra-luxury Maybach.
5. Prabowo: Dalam Tiga Tahun, Indonesia Punya Mobil Buatan Sendiri
Presiden RI Prabowo Subianto dalam Sidang Kabinet Paripurna, di Istana, Jakarta, Senin (20/10/2025).
Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto mengatakan, Indonesia akan memiliki mobil produksi dalam negeri dalam waktu tiga tahun mendatang. Hal ini disampaikan dalam Sidang Kabinet Satu Tahun Pemerintahan Prabowo–Gibran yang berlangsung di Istana Negara, Jakarta, pada Senin (20/10/2025), dan ditayangkan melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden.
Dalam segala situasi, KOMPAS.com berkomitmen memberikan fakta jernih dari lapangan. Ikuti terus update topik ini dan notifikasi penting di Aplikasi KOMPAS.com.Source: Honda CB100GT dan Indonesia Punya Mobil