Gantikan Ban Korea, Ini Sebabnya Bridgestone Ditunjuk Sebagai Ban Resmi Formula E Musim 2026-2027


Gantikan Ban Korea, Ini Sebabnya Bridgestone Ditunjuk Sebagai Ban Resmi Formula E Musim 2026-2027

Formula E musim 2026/2027 pakai ban Bridgestone

Bridgestone Corporation telah ditunjuk oleh FIA sebagai pemasok ban masa depan untuk kejuaraan dunia Formula E (FE) pada musim 2026-2027. Dikutip dalam laman resmi Formula E dikatakan bahwa, "Penunjukan ban Bridgestone menandai kembalinya di kejuaraan dunia FIA untuk pertama kalinya dalam satu setengah dekade." Sebelumnya, Formula E bekerja sama dengan pabrikan ban asal Korea yaitu Hankook. Penunjukan Bridgestone ban asal Jepang ini yang terus mengembangkan dan menyempurnakan teknologi berkelanjutan dan mempercepat inovasi. Sekedar info, Bridgestone merupakan ban yang telah digunakan pada gelaran balap dunia selama beberapa dekade. Mulai dari balap Jet Darat F1 sampai MotoGP.

Ban Bridgestone telah mengiringi performa terbaik mobil, pembalap, dan tim dalam kondisi balapan dengan terus-menerus menghadapi tantangan tertinggi sekaligus memastikan keselamatan penumpang.

Anindito Ajireswara, Head of Marketing Planning Bridgestone Indonesia (kedua dari kiri)

"Penunjukan ban Bridgestone ini menunjukan bahwa ban kami dipercaya sebagai ban yang mempunyai kualitas performance. Dan ban yang mempunyai teknologi ENLITEN ini cocok dengan mobil single seater Formula E," beber Anindito Ajireswara, Head of Marketing Planning Bridgestone Indonesia.

Untuk pemakaian mobilitas sehari-hari ENLITEN menjadi representasi evolusi Bridgestone menuju era mobilitas yang cerdas dan berkelanjutan.

Teknologi ini memungkinkan ban memiliki rolling resistance lebih rendah, bobot lebih ringan, serta efisiensi energi yang lebih tinggi, baik untuk kendaraan kendaraan listrik.

Jika melihat dari data mobil konvensional, penerapan teknologi ini pada Bridgestone Turanza 6, ban penumpang premium dengan peningkatan hingga 15% dalam efisiensi gulir dan performa pengereman di jalan basah.

Ban Bridgestone yang punya teknologi ENLITEN

Selain pada Turanza 6, teknologi ENLITEN juga telah diterapkan pada ECOPIA EP300, produk unggulan Bridgestone di segmen eco performance yang dikenal dengan efisiensi bahan bakar dan ketahanan tapaknya.

Kembali ke mobil listrik, teknologi ini memungkinkan ban memiliki rolling resistance lebih rendah, bobot lebih ringan, serta efisiensi energi untuk kendaraan listrik.

Nah berkaitan dengan kerjasama dengan FIA pada kejuaraan Formula E tahun depan merupakan peningkatan teknologi produk ban ENLITEN. Hal ini sejalan dengan perkembangan mobil listrik secara global, atau yang definisikan sebagai "premium baru di era EV".

Source: Gantikan Ban Korea, Ini Sebabnya Bridgestone Ditunjuk Sebagai Ban Resmi Formula E Musim 2026-2027

Postingan Terkait

Categories

Tags

© TopCarNews Network. All Rights Reserved. Designed by TopCarNews